“…Dan tiada seorangpun yang dapat mengetahui dengan pasti apa yang akan diusahakannya besok. Dan tiada seorangpun yang dapat mengetahui di bumi mana dia akan mati. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal”. (Luqman :34).
Ayat di atas menggambarkan betapa pentingnya memanage keuangan. Sebab, hal ini berhubungan erat dengan masa depan kaum muslimin. Selain itu, tidak ada satupun dari kita yang mengetahui kejadian di hari esok kecuali Allah SWT. Oleh karena itu, perlu adanya managemen yang baik agar keuangan kaum muslimin tidak mengalami masalah dalam memenuhi kebutuhan hidupya di masa sekarang dan masa yang akan datang.
Kebanyakan dari kita mengartikan keuangan secara sempit yaitu sebatas menyisakan uang untuk masa depan menabung. Padahal, manaemen keuangan ini memiliki arti yagn sangat luas. Dalam buku managemen keuangan edisi3 karangan Drs. Indriyo Gitosudarmo, M.Com (Hons) dan Drs. Basri, MM dijelaskan bahwa pengertian managemen keuangan memiliki empat unsur yaitu planning (perencanaan), organizing (pengorganisasian), actuating (pelaksanaan) dan controlling (pengendalian).
Pertaman, Planning (perencanaan) meliputi merencanakan segala sesuatu yang akan dilaksanakan. Misalnya, bulan depan, kita akan membayar air, listrik, dan membeli beras, dll. Perencanaan ini tidak harus setiap bulan tetapi bisa setiap hari, setiap minggu atau bahkan setiap tahun, tergantung kepada kebutuhan kita.
Kedua, organizing (pengorganisasian). Segala perencanaan di atas harus di organisasikan secara tepat dengan menentukan mana yang akan dilakukan terlebih dahulu dan mana yang dilakukan belakangan. Misalnya, untuk minggu ini, kita mempunyai planning membayar air, listrik dan membeli beras. Dari ketiga perencanaan itu harus disusun secara benar sesuai kebutuhan dan waktu yang ada.
Ketiga,  actuating (pelaksanaan). Pada bagian ini adalah melaksanakan segala perencanaan yang telah terorganisir. Pelaksanaannya harus dilakukan sesuai uang masuk (cash flow) . Jika terdapat permasalahan dalam waktunya maka dapat ditangguhkan dan digantikan dengan perencanaan setelahnya. Jadi, pada tahap ini segala sesuatu yang dilaksanakan harus bersumber pada perencanaan yang telah terorganisir.
Empat, controlling (pengendalian). Pada tahap ini, kita perlu memprediksikan adanya kebutuhan yang tidak terduga di masa yang akan datang. Adapun solusinya adalah menginvestasikan uang dengan menabung, deposito, dll.
Maka dari itu, pada keadaan yang terjadi sekarang ini, kita perlu melakukan keempat unsur dari managemen keuangan di atas. Tujuannya adalah supaya dalam menjalani kehidupan di dunia ini sesuai dengan apa yang kita inginkan


Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer